Selasa, 20 Desember 2011

Selasa, Desember 20, 2011 - , No comments

Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم adalah Rahmat Bagi Seluruh Alam

Tentunya kita (umat islam) telah mengetahui tentang ayat yg berbunyi :

[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".

Yang mana menjelaskan bahwa Rasulullah صلى الله عليه وسلم diutus sebagai rahmatan bagi seluruh alam semesta ini.

Lalu, pada kesempatan kali ini.. saya akan mencoba memberikan sedikit bukti-bukti terhadap topik yang saya buat ini.

Kita juga sering mendengar dari ceramah ustad-ustad di dekat rumah yang berkata : "Tidak lupa kita haturkan sholawat berserta salam yang selalu tercurahkan kepada baginda besar Rasulullah صلى الله عليه وسلم yang membawa kita dari zaman kegelapan hingga zaman terang benderang seperti saat ini, dan juga sholawat serta salam atas keluarganya, sahabatnya dan orang-orang yang berjalan diatas jalan mereka semua." Lalu apa makna sebenarnya dari suatu "zaman kegelapan hingga zaman terang benderang ini??!!" Nah, saya juga akan mencoba menjelaskan tentang perkara tersebut di dalam tulisan ini.

Dengan tidak panjang lebar, saya suguhkan penjelasan ini agar makin mantap cinta kita kepada Rasulullah صلى الله عليه وسلم dan memberikan pengetahuan yg lebih bagi kita terhadap Rasulullah صلى الله عليه وسلم.

Keadaan Dunia Ketika Kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم

Ketika itu yang menguasai dunia ini adalah Roma dan Faris. Pada masa mereka perbuatan zalim itu tersebar di seluruh alam, saling berperang satu sama lain untuk mendapatkan kejayaan di dunia, penganiyayaan terhadap yang lemah, tidak adanya keadilan antara yang miskin dan yang kaya, manusia diperujal belikan (budak), dll.

Sejarawan yang berasal dari Inggris yang bernama Walez berkata : "Tidak pernah menyaksikan dalam sejarah di dunia ini suatu periode yang lebih gelap, lebih buruk, lebih berputus asa terhadap masa depan mereka ketika kurun 6M." Walez juga berkata : "Sesungguhnya ketika itu negara-negara Eropa diserupakan dengan tubuh seseorang yang besar akan tetapi mati dan telah menjadi bangkai, sankin tidak bisa melakukan apa-apa. Maka ketika itu dunia tersebut seperti orang yang lumpuh tidak mampu untuk bergerak ke arah yang lebih baik, sehingga muncul Rasulullah صلى الله عليه وسلم yang dapat mengatur kesemuanya itu." Yang mana kita bisa lihat pada saat ini.. Muslim yang lain adalah saudara, tidak adanya perbudakan lagi (umum), adanya qisos (balasan yang setimpal), adanya pencegahan perang thd negara lain (beda cerita klo mslh politik), dll.

Yang berhubungan tentang zaman kegelapan di eropa.. teman-teman bisa membaca link yg ada dibawah ini:
http://sejarah.kompasiana.com/2010/12/20/zaman-kegelapan-di-eropa/

Dan dalam rentang 20 tahun Rasulullah صلى الله عليه وسلم dengan pengorbanannya, dengan akhlaqnya beliau, dengan berjihad, dengan tak-tik perangnya, dengan ilmunya dan dengan ajaran-ajaran yang beliau sampaikan.. akhirnya beliau dapat merubah semua keadaan di dunia ini. Dari perbudakan hingga tidak ada perbudakan, dimana kaum wanita waktu itu tidak mempunyai hak.. lalu sekarang wanita mempunyai hak-hak, adanya ajaran tidak boleh menzalimi sesama, umat muslim adalah satu kesatuan (agar tidak terjadi perang keluarga), dari beribadah kepada patung hingga beribadah menyembah ALLAH SWT dan dikeluarkannya kita (muslim) dari jalan sesat (menuju neraka) hingga ke jalan yang di Ridhoi ALLAH سبحانه وتعالى. Semua itu berkat siapa?? apakah bukan berkat ajaran Rasulullah صلى الله عليه وسلم.
[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".

Keadaan Negara Arab ketika Kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم
-------------
Kisah no.1
-------------
Ketika itu negara arab terbagi atas kabilah-kabilah dan merekalah yang menentukan hukum, dimana setiap kabilah mempunyai hukum bagi mereka sendiri. Mereka saling bertentangan, berselisih dan berperang antara satu dengan yang lainnya, yang kuat menganiaya yang lemah, mereka juga sering merampok terhadap suatu kabilah yang sedang melakukan perjalanan untuk berdagang dan menculik seorang anak untuk dijadikan budak..

Ibadah mereka adalah menyembah berhala, ketika itu berhala yang terletak di ka'bah berjumlah 360 berhala untuk disembah, setiap kabilah mempunyai 1 berhala.
Terkadang pun mereka tidak menyembah berhala tetapi menyembah batu, apabila sedang bepergian jauh dan tidak bisa membawa berhala (tuhan) mereka, maka mereka akan mencari sebuah batu untuk disembah.. lalu ketika kembali dari perjalanan pulang, mereka akan membawa batu tersebut ke rumahnya untuk dijadikan tuhan. Ketika mereka tidak menemukan batu, maka mereka akan membuat berhala dari buah kurma.. jikalau mereka lapar mereka memakan berhala tersebut yang telah dibuat oleh tangan mereka sendiri yang terbuat dari buah kurma. Bukankah itu namanya suatu kejahilan/kebodohan??!!

Lalu datang Rasulullah صلى الله عليه وسلم yang mengubah keadaan-keadaan tersebut. Membuat 1 aturan untuk semua kabilah dalam aturan ALLAH سبحانه وتعالى agar tidak terjadi perang saudara, umat muslim dengan umat muslim yang lainnya adalah saudara, dilarang merampok/mengambil hak orang lain secara paksa, yang lemah dan kuat adalah sama yang membedakan hanyalah taqwanya, mengeluarkan dari kejahilan ke suatu keadaan yang lebih baik dan menyembah hanya 1 tuhan yaitu ALLAH سبحانه وتعالى agar selamat dari siksaan akhirat yang lebih pedih.
[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".
-------------
Kisah no.2
-------------
Keadaan wanita pada zaman itu (sebelum islam) tidaklah mempunyai hak sama sekali di dalam harta dan juga tidak mendapatkan warisan.. akan tetapi wanita adalah barang warisan yang harus dibagi-bagikan, kecuali wanita-wanita yang mempunyai kedudukan/nasab/bangsawan/orang-orang penting, seperti Siti Aminah binti Wahb (Ibu Rasulullah صلى الله عليه وسلم) dan Siti Khodijah binti Khuwailid (Istri Rasulullah صلى الله عليه وسلم). Mereka (Orang Quraisy) juga mengubur hidup-hidup apabila mereka mempunyai anak perempuan, bahkan dari mereka ada yang telah mengubur sebanyak 7 anak perempuan mereka, karena mereka menganggap mempunyai anak perempuan itu adalah 'aib. Seperti yang tercantum dalam Al-Qur'an :
وَإِذَا بُشِّرَ أَحَدُهُمْ بِالْأُنْثَى ظَلَّ وَجْهُهُ مُسْوَدًّا وَهُوَ كَظِيْمٌ * يَتَوَارَى مِنَ الْقَوْمِ مِنْ سُوْءِ مَا بُشِّرَ بِهِ أَيَمْسِكُهُ عَلَى هُوْنٍ أَمْ يَدُسُّهُ فِيْ التُرَابِ أَلَا سَاءَ مَا يَحْكُمُوْنَ
[ النحل : 59-58 ]
"Padahal apabila seseorang dari mereka diberi kabar dengan (kelahiran) anak perempuan, wajahnya menjadi hitam (merah padam), dan dia sangat marah * Dia bersembunyi dari orang banyak, disebabkan kabar buruk yang disampaikan kepadanya. Apakah dia akan memiliharanya dengan (menanggung) kehinaan atau akan memebenamkannya ke dalam tanah (hidup-hidup)? Ingatlah alangkah buruknya (putusan) yang mereka tetapkan itu."
Yang mana surat tersebut diturunkan bagi orang quraisy yang sedih atas kelahiran anak perempuannya dan mereka akhirnya menguburnya hidup2.. Lalu datang Rasulullah صلى الله عليه وسلم yang mengubah adat istiadat mengubur anak perempuannya. Dan bisa kita lihat saat ini, sekarang wanita mempunyai hak dalam hidupnya dan juga mempunyai hak dalam warisan. Berkat siapakah itu semua?!!?
[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".
-------------
Kisah no.3
-------------
Ketika kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم ada budak perempuan yang bernama Tsuibah Al-Aslamiyah, beliau adalah budak dari pamannya Rasulullah صلى الله عليه وسلم yang bernama Abdul 'Uzza bin Abdul Mutholib atau panggilannya adalah Abu Lahab. Ketika kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم Tsuiabah Al-Aslamiyah lah yang memberikan kabar gembira tersebut kepada Abu Lahab, dan dalam waktu itu juga Abu Lahab memerdekakan Tsuaibah Al-Aslamiyah karena sanking senangnya mendengarkan kabar kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم.
Singkat cerita.. Ketika Abu Lahab telah meninggal dunia, Al-Abbas (Paman Rasulullah صلى الله عليه وسلم) diperlihatkan dalam mimpinya bahwa Abu Lahab diringankan oleh ALLAH سبحانه وتعالى siksaannya di akhirat (neraka) setiap hari senin karena memerdekakan budaknya sanking senangnya atas kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم.

Bahkan di akhirat pun Abu Jahal memperoleh keringan dari ALLAH سبحانه وتعالى karena kesenangannya atas kelahiran Rasulullah صلى الله عليه وسلم. Berkat siapakah itu semua?!!?
[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".
-------------
Kisah no.4
-------------
Ketika awal-awal Rasulullah صلى الله عليه وسلم berada di Madinah Al-Munawaroh Rasulullah صلى الله عليه وسلم berkhutbah belum menggunakan mimbar, masih menaiki sebatang pohon kurma yang telah mati.. Karena bertambah banyaknya umat muslimin ketika itu, maka dibuatkanlah mimbar agar umat muslimin dapat melihat Rasulullah ketika berkhutbah.. ketika telah dibuatkan mimbar dan Rasulullah صلى الله عليه وسلم pun berpindah dari berdiri di atas pohon kurma yang mati lalu beridiri ke atas mimbar. Namun, ketika menaiki mimbar terdengar suara rintihan seperti suara unta yang ternyata berasal dari pohon kurma yang pernah dinaiki Rasulullah صلى الله عليه وسلم untuk berkhutbah, lalu beliau turun dari mimbar dan menuju ke pohon kurma yang merintih tersebut dan mengeluskan tangan beliau pada pohon kurma yang sedang merintih.

Lalu Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda kepada pohon kurma : "Jika engkau mau, aku akan jadikan engkau dinding masjid ini, akarmu tumbuh lagi, tubuhmu hidup lagi dan engkau berbuah lagi. Atau jika engkau mau, engkau aku tanam di surga, supaya para wali Allah dapat memakan buah buahmu."

Batang kurma itu menjawab : "Saya memilih untuk ditanam di surga sehingga wali wali Allah dapat memakan buahku dan saya berada di tempat di dalamnya saya kekal."
Akhirnya suara rintihan itu pun berhenti..
[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".
-------------
Kisah no.5
-------------
kisah ini saya copas dari dawaktuna. Dan saya menambahkannya sedikit bumbu biar lebih mudah dipahami. :)

Suatu hari untuk suatu tujuan Rasulullah صلى الله عليه وسلم keluar rumah dengan menunggangi untanya beliau. Abdullah bin Ja’far ikut membonceng di belakang. Ketika mereka sampai di pagar salah salah seorang kalangan Anshar, tiba-tiba terdengar lenguhan seekor unta.

Unta itu menjulurkan lehernya ke arah Rasulullah صلى الله عليه وسلم dan ia merintih. Air matanya jatuh berderai. Rasulullah صلى الله عليه وسلم mendatanginya, lalu beliau mengusap belakang telinga unta itu dan Unta itu pun tenang
Kemudian Rasulullah صلى الله عليه وسلم bertanya, "Siapakah pemilik unta ini, siapakah pemilik unta ini?"
Pemiliknya pun bergegas datang. Ternyata, ia seorang pemuda Anshar.
"Itu adalah milikku, ya Rasulullah" katanya.
Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda : "Tidakkah engkau takut kepada Allah karena unta yang Allah peruntukkan kepadamu ini? Ketahuilah, ia telah mengadukan nasibnya kepadaku, bahwa engkau membuatnya kelaparan dan kelelahan."

Bahkan Rasulullah صلى الله عليه وسلم perduli terhadap hewan yang dizalimi.. Dan hewan itu merasa pun tenang setelah mengadu ke Rasulullah صلى الله عليه وسلم atas nasibnya.
[ وَماَ أَرْسَلْنَاكَ إِلَّا رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ - [ الأنبياء: 107
"Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam".

Apakah ada makhluq yang lebih agung dari pada Rasulullah صلى الله عليه وسلم?? jawabannya adalah TIDAK. Bahkan nabi-nabi terdahulu diutus hanya untuk kaumnya saja, sedangkan Rasulullah صلى الله عليه وسلم diutus bagi kaumnya dan rahmatan bagi seluruh alam.

Semoga kita bisa mengambil manfaat dari artikel ini dan semoga bisa menambah cinta kita kepada Rasulullah صلى الله عليه وسلم..

Mohon maaf jikalau kepanjangan.. dan mohon koreksinya apabila ada kesalahan-kesalahan penulisan dalam artikel ini. Tentunya saya hanyalah manusia yang mana tempatnya salah dan lupa..

Best Regards,

Your friend

Senin, 19 Desember 2011

Senin, Desember 19, 2011 - 5 comments

Keutamaan-Keutamaan kota Makkah


Pada kali ini saya akan mencoba menjelaskan tentang keutamaan-keutamaan kota Makkah dibandingkan dengan kota-kota selain Makkah yang ada di dunia ini, yang mana keutamaan tersebut hanya terdapat di kota Makkah tidak akan terdapat di kota2 lainnya.
Dalam artikel ini saya mengambil beberapa ayat Al-Qur'an dan beberapa hadits yang terdapat di kitab yang saya ambil sebagai rujukan/sadur.
Artikel ini sebenarnya berguna juga bagi saya sebagai dokumentasi atas pelajaran2 yang telah saya pelajari.. dan semoga artikel ini bisa berguna juga bagi teman-teman semuanya..

Ayolah kita mulai.... prrrriiiitttt....!

Keutamaan-keutamaan kota Makkah :

  1. Paling bagusnya kota dan yang paling dicintai oleh ALLAH سبحانه وتعالي yang ada di atas bumi ini adalah Makkah. ALLAH سبحانه وتعالي berfirman :
    {إن أول بيت وضع للناس للذي ببكة مباركاً وهدى للعالمين . فيه آيات بينات مقام إبرهيم ومن دخل كان أمنا } - surat Ali-Imran ayat 96-97.
  2. Gunung yang pertama kali diciptakan di bumi ini adalah namanya gunung "qubais" yang terdapat di Makkah.
    Gunung ini terletak dimana bangungan kerjaan/istana saudi 'berdiri'.
  3. Makhluk pertama kali yang thowaf terhadap ka'bah adalah malaikat sebelum diciptakannya Nabi Adam alaihi salam selama 1000 tahun lamanya.
  4. Di sekitar ka'bah terdapat 300 makam nabi terdahulu, diantaranya :
    Diantara rukun yamani dan hajarul aswad terdapat 70 makam nabi, kesemuanya tersebut wafat karena kelaparan dan wabah penyakit (kutu)..
    Makamnya Nabi Ismail dan Ummu Hajr 'alaihuma salam terdapat di hijr Isma'il 'alaihi salam di bawah pancuran emas..
    Makamnya nabi Nuh, nabi Hud, Nabi Syu'aib dan Nabi Sholeh alaihim salam terdapat diantara zam-zam dan maqom Ibrahim 'alaihi salam.
  5. Tidak ada atas suatu kota/daerah yang mana pintu-pintu surga itu selalu terbuka hingga akhir kiamat tiba.. kecuali pintu-pintu tsb hanya terdapat di kota Makkah saja. Pintu-pintu surga itu terdapat 8 pintu, yaitu : 
    1. Pintu surga yang pertama adalah pintunya ka'bah.
    2. Pintu surga yang kedua terdapat dibawah pancuran emas.
    3. Pintu surga yang ketiga terdapat di rukun yamani.
    4. Pintu surga yang keempat terdapat di hajarul aswad.
    5. Pintu surga yang kelima terdapat di belakang maqom Ibrahim 'alaihi salam.
    6. Pintu surga yang keenam terdapat di sumur zam-zam.
    7. Pintu surga yang ketujuh terdapat di Sofa.
    8. Pintu surga yang kedelapan terdapat di Marwah.
  6. Terdapat 15 tempat di kota Makkah jikalau kita berdoa pada tempat-tempat tersebut insyaALLAH doa yang kita minta akan dikabulkan/mustajab, yaitu :
    1. Berdoa di dalam ka'bah.
    2. Berdoa di hajarul aswad.
    3. Berdoa di rukun yamani.
    4. Berdoa di hijr Isma'il 'alaihi salam.
    5. Berdoa di belakang maqom Ibrahim 'alaihi salam.
    6. Berdoa di multazam.
    7. Berdoa di pintu masuk ke sumur zam-zam (skrg sdh tidak ada).
    8. Berdoa di Sofa.
    9. Berdoa di Marwah.
    10. Berdoa diantara Sofa & Marwah.
    11. Berdoa diantara rukun yamani dan rukun hajarul aswad.
    12. Berdoa di Mina.
    13. Berdoa secara berjamaah atau berkelompok.
    14. Berdoa di Arofah.
    15. Berdoa di daerah-daerah haram.
  7. Rasulullah صلى الله عليه السلام bersabda (yang dalam maknanya) : "Diantara rukun Yamani dan hajarul aswad adalah salah satu taman dari taman-taman di surga".
  8. Rasulullah صلى الله عليه السلام bersabda (yang dalam maknanya) : "Diantara rukun Yamani dan hajarul aswad adalah salah satu taman dari taman-taman di surga"."Barang siapa yang berpuasa bulan Ramadhan di Makkah dicatat baginya seperti seratus ribu bulan berpuasa di luar kota Makkah. Apabila satu sholat dilaksanakan di masjidil haram akan diberikan ganjaran/pahala seperti melaksanakan seratus ribu sholat, jikalau melaksanakan sholatnya berjamaah maka diberikan ganjaran yang berlipat-lipat ganda. Barang siapa yang sakit di Makkah selama 1 hari 1 malam.. ALLAH سبحانه وتعالي mengharamkan terhadap jasadnya dan dagingnya orang tersebut dari api neraka."
  9. Barang siapa yang bersabar terhadap panasnya kota Makkah, ALLAH سبحانه وتعالي akan menjauhkannya dari api neraka selama perjalanan 500 tahun dan ALLAH سبحانه وتعالي akan mendekatkannya surga terhadap orang tersebut selama perjalanan 200 tahun.
  10. Barang siapa yang melaksanakan sholat di belakang maqom Ibrahim 'alaihi salam, maka orang tersebut akan dalam keadaan selamat; maksud selamat disini adalah selamat dari neraka.
  11. Sesungguhnya barang siapa yang mengusap hajarul aswad keluar dosa-dosa orang tersebut seperti bayi yang baru dilahirkan.
  12. Rasulullah صلى الله عليه السلام bersabda (yang dalam maknanya) : "Antara umrah dengan umrah lainnya adalah penebus dosa diantaranya & haji yang mabrur tidak ada balasannya kecuali masuk surga".
  13.  Rasulullah صلى الله عليه السلام bersabda (yang dalam maknanya) : "Barang siapa yang sakit di Makkah selama 1 hari, ALLAH سبحانه وتعالي akan mencatat baginya seperti amal-amal orang sholeh yang mana orang sholeh tersebut melaksanakan ibadah 60 tahun lamanya".
  14. Barang siapa yang meninggal dunia di tanah haram Makkah atau Madinah, الله سبحانه وتعالي akan mengutusnya pada hari kiamat dalam keadaan selamat dari Azab-Nya. Tidak dihisab atas dosa-dosa orang tersebut, tidak ada rasa takut dan Azab, akan masuk surga dengan selamat dan orang tersebut kelak dapat memberikan syafaat pada hari kiamat tiba.
  15. Barang siapa yang sholat di hadapan hajarul aswad yang menghadap ke arah rukun Syam, seakan-akan hidup selama 7000 malam yang dalam keadaan beribadah seperti ibadahnya para mu'minin dan mu'minat.. dan seakan-akan haji sebanya 40 kali haji yang mabrur dan diterima oleh ALLAH سبحانه وتعالي. Barang siapa yang sholat menghadap ke pintu ka'bah sebanyak 4 rakaat, seperti beribadahnya seluruh makhluk yang diciptakan oleh ALLAH سبحانه وتعالي dan dilipat gandakan atasnya pahala-pahala tersebut, lalu ALLAH سبحانه وتعالي menyelamatkannya pada hari kiamat nanti dari ketakutan yang paling besar (hari hisab) dan ALLAH سبحانه وتعالي memerintahkan kepada malaikat Jibril, Mikail dan seluruh malaikat agar memintakan maaf terhadap orang yang melaksanakan sholat 4 rakaat menghadap pintu ka'bah hingga akhir kiamat tiba.
  16. Tidak ada atas suatu daerah dimana ALLAH سبحانه وتعالي menurunkan rahmatnya seperti kota Makkah, yang pada tiap harinya ALLAH سبحانه وتعالي menurunkan 120 rahmat ; 60 rahmat bagi orang yang melaksanakan thowaf, 40 rahmat bagi orang yang melaksanakan sholat dan 20 rahmat bagi orang yang memandang ka'bah. 
Itulah beberapa butir dari keutamaan-keutamaan kota Makkah, yang sbenarnya masih banyak lagi tentang keutamaan-keutamaan tersebut. Semoga artikel ini bisa berguna bagi teman2 semua dan agar kita bisa lebih menghormati kota Makkah yang dimana الله سبحانه وتعالي telah menciptakan Makkah lebih agung dari pada kota-kota lainnya.

Jikalau dalam penulisan ini ada kesalahan harap dikoreksi.. karena saya juga manusia dimana tempatnya salah itu berada.. :)

Best Regards,

Your friend
fs Data yang akan disembunyikan

Selasa, 13 Desember 2011

Selasa, Desember 13, 2011 - 2 comments

Indahnya Pahala Shalat

Allah swt berfirman:
قد افلح المؤمنون.الذين هم في صلاتهم خاشعون.
Artinya :berbahagialah orang orang yang beriman.orang orang yang melakukan sholat dalam keadaan khusu'(.QS almu'minun ayat 1 dan 2.)
sudah kita ketahui bahwa rukun islam yang ke dua adalah sholat yang menjadi keharusan bagi segenap kaum muslimin untuk mendirikannya disamping itu Allah swt memberikan kemuliaan yang berlimpah ruah bagi orang orang yang senantiasa mendirikan shalat lima waktu diantaranya:

1. Di hilangkan kesengsaraan hidupnya.
2. Aman dari siksa qubur.
3. Kitab amalnya di berikan dengan tangan kanan.
4. Melintasi jembatan (assirot)seperti kilat.
5. Masuk surga tanpa di hisab.

adapun orang orang yang melalaikan sholat akan mendapatkan ancaman dan siksaan yang mengerikan.diantaranya :

1. tidak ada berkah dalam ke sehariannya.
2. Cahaya soleh akan lenyap dari mukanya.
3. Sia-sia semua amal kebaikannya.
4. Doanya tidak dikabulkan.
5. Tidak mendapat bagian doa orang orang soleh.
6. Mati dalam keadaan su'ul khotimah.wal iyadzu billah
7. Mati dalam keadaan hina.
8. Mati dalam keadaan kelaparan.
9. Mati dalam ke adaan kehausan.
10. Kuburan menghimpitnya hingg berantakan tulang belulangnya.
11. Terpanggang oleh bara api siang dan malam.
12. Akan menjadi santapan ular yang bernama suja' al aqra'. Di dalam quburnya
13. Ketika langit terbelah(QIAMAT)malaikat mengalungkan rantai di lehernya di masukkan ke mulutnya dan keluar dari dari duburnya.
14. Allah tidak memandangnya di hari pembamgkitan
15. Di hinakan dan disiksa dengan siksaan yang pedih.

(mukhtasor risalah shalat oleh syaikhul ulama' ahmad zaini dahlan.yang di sebar luaskan oleh markaz as sayyid alawi al maliki)

Ditulis oleh : Imam Arifin a.k.a Arif Syah

Senin, 12 Desember 2011

Senin, Desember 12, 2011 - No comments

Bulan Terbelah

Tulisan ini saya kutip (copy paste) dari blognya mas ammar a.k.a y3d1ps tentang "Bulan Terbelah?"
Semoga cerita ini bisa direnungkan dengan baik2 oleh teman2 sekalian, karena cerita ini terdapat unsur lyang masuk di logika dan unsur tentang Al-Qur’an (Islam).

BISMILLAHIRRAHMAANIRRAHIIM
SUBHANALLAH………….. MAHA BESAR ALLAH SWT ATAS SEMUA CIPTAANNYA
Allah SWT berfirman:

Sungguh telah dekat hari qiamat, dan bulan pun terbelah (Q. S. Al-Qomar: 1)

Dalam temu wicara di televisi bersama pakar Geologi Muslim, Profesor Dr. Zaghlul Al-Najar, salah seorang warga Inggris mengajukan pertanyaan kepadanya.

Apakah ayat dari surat Al-Qamar di atas memiliki kandungan mukjizat secara ilmiah ?

Maka Profesor Dr. Zaghlul Al-Najar menjawabnya sebagai berikut :

Tentang ayat ini, saya akan menceritakan sebuah kisah. Sejak beberapa waktu lalu, saya mempresentasikan di Univ. Cardif, Inggris Bagian barat, dan para peserta yang hadir bermacam-macam. Ada yang muslim dan ada juga non-muslim. Salah satu tema diskusi waktu itu adalah seputar mukjizat ilmiah dari Al-Qur’an.

Salah seorang pemuda muslim pun berdiri dan bertanya

Wahai Tuan, apakah menurut anda ayat yang berbunyi “Telah dekat hari qiamat dan bulan pun telah terbelah” mengandung mukjizat secara ilmiah ?

Maka saya menjawabnya:

Tidak, sebab kehebatan ilmiah dapat diterangkan oleh ilmu pengetahuan, sedangkan mukjizat tidak bisa diterangkan oleh ilmu pengetahuan. Sebab ia tidak bisa menjangkaunya.

Dan tentang terbelahnya bulan, maka itu adalah mukjizat yang terjadi pada Rasul terakhir Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wassalam sebagai pembenaran atas kenabian dan kerasulannya, sebagaimana nabi-nabi sebelumnya.

Dan mukjizat yang kelihatan, maka itu disaksikan dan dibenarkan oleh setiap orang yang melihatnya. Andai hal itu tidak termaktub di dalam kitab Allah dan hadits-hadits Rasulullah SAW, maka tentulah kami para muslimin di zaman ini tidak akan mengimani hal itu.

Akan tetapi hal itu memang benar termaktub di dalam Al-Qur’an dan sunnah-sunnah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassalam. Dan memang Allah ta’alaa benar-benar Maha berkuasa atas segala sesuatu”.

Maka Profesor Dr. Zaghlul Al-Najar pun mengutip sebuah kisah Rasulullah SAW membelah bulan. Kisah itu adalah di masa sebelum hijrah dari Mekah Al-Mukarramah ke Madinah.
Orang-orang musyrik berkata,

Wahai Muhammad, kalau engkau benar Nabi dan Rasul, coba tunjukkan kepada kami satu kehebatan yang bisa membuktikan kenabian dan kerasulanmu (mengejek dan mengolok-olok)?

Rasulullah bertanya,

Apa yang kalian inginkan ?

Mereka menjawab:

Coba belahlah bulan …

Maka Rasulullah SAW pun berdiri dan terdiam, lalu berdoa kepada Allah SWT agar menolongnya. Maka Allah SWT memberitahu Muhammad SAW agar mengarahkan telunjuknya ke bulan. Rasulullah pun mengarahkan telunjuknya ke bulan, dan terbelahlah bulan itu dengan sebenar-benarnya.
Maka serta-merta orang-orang musyrik pun berujar,

Muhammad, engkau benar-benar telah menyihir kami!.

Akan tetapi para ahli mengatakan bahwa sihir, memang benar bisa saja “menyihir” orang yang ada disampingnya akan tetapi tidak bisa menyihir orang yang tidak ada ditempat itu. Mereka lantas menunggu-nunggu orang-orang yang akan pulang dari perjalanan. Orang-orang Quraisy pun bergegas menuju keluar atas kota Mekkah menanti orang yang baru pulang dari perjalanan.
Dan ketika datang rombongan yang pertama kali dari perjalanan menuju Mekkah, maka orang-orang musyrik pun bertanya,

Apakah kalian melihat sesuatu yang aneh dengan bulan?

Mereka menjawab,
Ya, benar. Pada suatu malam yang lalu kami melihat bulan terbelah menjadi dua dan saling menjauh masing-masingnya kemudian bersatu kembali….

Maka sebagian mereka pun beriman, dan sebagian lainnya lagi tetap kafir (ingkar). Oleh karena itu, Allah menurunkan ayat-Nya:

Sungguh, telah dekat hari qiamat, dan telah terbelah bulan, dan ketika melihat tanda-tanda kebesaran Kami, merekapun ingkar lagi berpaling seraya berkata, Ini adalah sihir yang terus-menerus, dan mereka mendustakannya, bahkan mengikuti hawa nafsu mereka. Dan setiap urusan benar-benar telah tetap …. sampai akhir surat Al-Qamar.

Ini adalah kisah nyata,
demikian kata Profesor Dr. Zaghlul Al-Najar.
Dan setelah selesainya Profesor Dr. Zaghlul menyampaikan hadits nabi tersebut, berdirilah seorang muslim warga Inggris dan memperkenalkan diri seraya berkata,

Aku Daud Musa Pitkhok, ketua Al-Hizb Al-Islamy Inggris. Wahai tuan, bolehkah aku menambahkan?

Profesor Dr. Zaghlul Al-Najar menjawab:

Dipersilahkan dengan senang hati.

Daud Musa Pitkhok berkata,

Aku pernah meneliti agama-agama sebelum menjadi muslim, maka salah seorang mahasiswa muslim menunjukiku sebuah terjemah makna-makna Al-Qur’an yang mulia. Maka, aku pun berterima kasih kepadanya dan aku membawa terjemah itu pulang ke rumah. Dan ketika aku membuka-buka terjemahan Al-Qur’an itu di rumah, maka surat yang pertama aku buka ternyata Al-Qamar.

Dan aku pun membacanya:

Telah dekat hari qiamat dan bulan pun telah terbelah…….

Maka aku pun bergumam:

Apakah kalimat ini masuk akal? Apakah mungkin bulan bisa terbelah kemudian bersatu kembali? Andai benar, kekuatan macam apa yang bisa melakukan hal itu?

Maka, aku pun menghentikan dari membaca ayat-ayat selanjutnya dan aku menyibukkan diri dengan urusan kehidupan sehari-hari. Akan tetapi Allah-lah Yang Maha Tahu tentang tingkat keikhlasan hamba-Nya dalam pencarian kebenaran.
Maka aku pun suatu hari duduk di depan televisi Inggris. Saat itu ada sebuah diskusi hangat antara presenter seorang Inggris dan 3 orang pakar ruang angkasa Amerika Serikat. Ketiga pakar antariksa tersebut pun menceritakan tentang dana yang begitu besar dalam rangka melakukan perjalanan ke antariksa. Dan diantara diskusi tersebut adalah tentang turunnya astronot menjejakkan kakinya di bulan, dimana perjalanan antariksa ke bulan tersebut telah menghabiskan dana tidak kurang dari 100 juta dollar.
Mendengar hal itu, presenter terperangah kaget dan berkata,

Kebodohan macam apalagi ini, dana begitu besar dibuang oleh AS hanya untuk bisa mendarat di bulan?

Mereka pun menjawab,

Tidak, ..!!!
Tujuannya tidak semata menancapkan ilmu pengetahuan AS di bulan, akan tetapi kami mempelajari kandungan yang ada di dalam bulan itu sendiri, maka kami pun telah mendapat hakikat tentang bulan itu, yang jika kita berikan dana lebih dari 100 juta dollar untuk kesenangan manusia, maka kami tidak akan memberikan dana itu kepada siapapun.
Maka presenter itu pun bertanya,

Hakikat apa yang kalian telah capai sehingga demikian mahal taruhannya?

Mereka menjawab,

Ternyata bulan pernah mengalami pembelahan di suatu hari dahulu kala, kemudian menyatu kembali.!!!

Presenter pun bertanya,

Bagaimana kalian bisa yakin akan hal itu?

Mereka menjawab,

Kami mendapati secara pasti dari batuan-batuan yang terpisah terpotong di permukaan bulan sampai di dalam (perut) bulan.

Maka kami pun meminta para pakar geologi untuk menelitinya, dan mereka mengatakan,

Hal ini tidak mungkin telah terjadi kecuali jika memang bulan pernah terbelah lalu bersatu kembali.

Mendengar paparan itu, ketua Al-Hizb Al-Islamy Inggris mengatakan,

Maka aku pun turun dari kursi dan berkata, “Mukjizat (kehebatan) benar-benar telah terjadi pada diri Muhammad Sallallahu ‘Alaihi Wassallam 1400-an tahun yang lalu. Allah benar-benar telah mengolok-olok AS untuk mengeluarkan dana yang begitu besar, 100 juta dollar lebih, hanya untuk menetapkan akan kebenaran muslimin !!!!”.

Maka, agama Islam ini tidak mungkin salah … (aku pun bergumam). Maka aku pun membuka kembali Mushhaf Al-Qur’an dan aku baca surat Al-Qamar, dan … saat itu adalah awal aku menerima dan masuk Islam.
Diterjemahkan oleh: Abu Muhammad ibn Shadiq

dicopy paste dari http://www.niafirman.com/?p=22#more-22.

Itu lah gambaran tentang Ilmu islam, di Al-Qur’an sudah ada semua jawaban apa yang ada di dunia dan apa yang ada di akhirat nanti. Bahkan jauh sebelum orang2 pergi ke bulan untuk meneliti tentang bulan pernah terbelah dan bersatu kembali.. Al-Qur’an sudah menjawabnya terlebih dahulu.

Best Regards,

Your friend

Sabtu, 10 Desember 2011

Sabtu, Desember 10, 2011 - 5 comments

Sudahkan Kita Mengenal Nama-nama dan Nasab Rasulullah صلى الله عليه وسلم ?

بـــــــــــــــــــــسم الله الرحمن الرحيم

Pemirsa yang setia.. Ups, ini kan tulisan pertama yah, jadinya blom ada pemirsa yg setia di blog ini.. hehehe.. btw, bantu dengan doa yah biar artikel2 di blog ini bisa berguna bagi segala golongan masyarakat.. Amin ya Rabb.

Intro sedikit yah tentang 'Sudahkah Kita Mengenal Nasab Rasulullah صلى الله عليه وسلم ?'. :)
Pada zaman modern ini atau zaman millenium atau zaman yang sering kita dengar, yaitu zaman globalisasi.. zaman yang sangat mempengaruhi ekonomi dan kultural di dunia ini, lebih khususnya kultural umat muslimin baik di Indonesia maupun negara2 lain.
Saya melihat banyak sekali pemuda-pemudi bangsa kita ini lebih mengenal idola2 mereka dari pada mengenal Rasulullah  صلى الله عليه وسلم , sbg contoh ; mereka lebih mengenal nama2 pemain bola, lebih mengenal nama2 artis, lebih mengenal nama2 band beserta data2 diri mereka semuanya secara detail. Oleh karena itu saya mencoba membuat artikel ini untuk membantu dan ingin mempermudah agar mereka semua, kita (pembaca) dan termasuk saya ini juga agar bisa lebih mengenal Rasulullah صلى الله عليه وسلم secara detail.. Bukankah lebih mengenal Rasulullah صلى الله عليه وسلم itu lebih utama dari mengenal mereka semua..?!?! Karena beliau islam jadi tersebar di seluruh dunia, karena beliau kita semua keluar dari jalan yg gelap ke jalan yg terang dan lain-lain..
Pada artikel yang saya buat  kali ini, saya hanya membahas tentang nama-nama Rasulullah صلى الله عليه وسلم beserta nasab Rasulullah صلى الله  عليه وسلم , insyaALLAH di lain waktu saya akan mencoba memberikan artikel-artikel lainnya yang berhubungan dengan kisah perjalanan hidup Rasulullah صلى الله عليه وسلم.

Ayolah kita memulainya, kyanya kebanyakan intronya yah.. :D. Yuk mariiii...!!

Nama-nama Rasulullah صلى الله عليه وسلم , diantaranya :
  1. Muhammad صلى الله عليه وسلم
  2. Ahmad -- أحمد
  3. Al-Mahi -- الماحي -- dengan sebab beliau ALLAH سبحانه وتعلى menghapus kekufuran
  4. Haasyir -- الحاشر -- Seluruh umat manusia dikumpulkan dibawah kekuasaan beliau
  5. 'Aaqib -- العاقب -- yang tidak ada Nabi setelah beliau
  6. Dalam sebuah riwayat
  7. Al-Muqaffi -- المقفي
  8. Nabiyu At-Taubah -- نبي التوبة
  9. Nabiyu Ar-Rahmah -- نبي الرحمة
  10. Nabiyu Al-Malhamah -- نبي الملحمة
Nama-nama Rasulullah  صلى الله عليه وسلم di dalam Al-Qur'an, diantaranya :

  1. Basyiran -- بشيراً
  2. Nadziran -- نذيراً
  3. Siraajan Muniiran -- سراجاً منيراً
  4. Rauufan Rahiiman -- رؤفاً رحيماً
  5. Rahmatan Lil 'Aalamin -- رحمة للعالمين
  6. Too Haa -- طه
  7. Yaa Siin -- يس
  8. Muzammilan -- مزمّلاً
  9. Mudatsiran -- مدثّراً
  10. Abdullah -- عبدالله
  11. Mudzakkiran -- مذكًراً
Setelah kita mengetahui nama-nama Rasulullah  صلى الله عليه وسلم , sekarang saatnya kita akan mengetahui nasab Rasulullah  صلى الله عليه وسلم.

Nasab Rasulullah صلى الله عليه وسلم :
مُحَمَّدٌ بن عَبْدُاللهُ بن هَاشِمِ بن عَبْدِ مَنَفْ بن قُصَيْ بن كِلَابِ بن مُرَّةْ بن كَعْبٍ بن لُؤَيْ بن غَالِبِ بن فَهْرٌ بن مَالِكِ بن النَضْرُ بن كِنَانَةِ بن خُزَيْمَةِ بن مُدْرَكَةِ بن إِلْيَاسْ بن مُضْرٍ بن نِزَارٍ بن مَعْدٌ بن عَدْنَانَ

Nasab tersebut adalah dari Rasulullah صلى الله عليه وسلم hingga kakek-kakeknya beliau yg bernama 'Adnan (عدنان) yang tidak ada ikhtilaf/perbedaan pendapat antar ulama-ulama ahli sejarah. Sebenarnya masih ada lagi nasab Rasulullah صلى الله عليه وسلم hingga nabi Adam عليه سملام.. Tetapi  terdapat perbedaan pendapat dalam masalah penamaan nama setelah kakek beliau yang bernama 'Adnan (عدنان)  menurut ulama-ulama ahli sejarah..

Semoga tulisan/artikel ini bisa memberikan pengetahuan kepada teman-teman semua terhadap nama-nama dan nasab Rasulullah صلى الله عليه وسلم dan langkah awal agar lebih mengetahui jauh lagi tentang segala aspek yang ada pada diri Rasulullah صلى الله عليه وسلم .

Semoga ALLAH سبحانه وتعلى memberikan taufik dan hidayah kepada kita semua dan memberikan kecintaan kepada Rasulullah صلى الله عليه وسلم lebih dari yang ada di muka bumi ini. آميــــــن

Klo bisa dihapalin yahhhh.......!!!! :)

Best Regards,

Your friend

Sabtu, Desember 10, 2011 - No comments

Tulisan Pertama

Alhamdulillah, puji syukur kami haturkan kepada ALLAH سبحانه وتعلى yang selalu memberikan kami nikmat dan sehat wal 'afiat, sehingga kami bisa membuat blog ini dan menuliskan artikel2 yang semoga bisa berguna bagi kita semua..
Tidak lupa kita haturkan sholawat serta salam kepada Nabi akhir zaman, Nabi sebagai rahmat untuk alam semesta ini dan Nabi yang sangat dicintai oleh ALLAH سبحانه وتعلى, Sayyidina Muhammad صلى الله عليه وسلم.

Biasanya yang pertama kali itu mengesankan, semoga content/isi dari blog ini nantinya bisa mengesankan para pembacanya/pemirsa "narsisi dikit.."  . dan semoga juga bisa berguna bagi teman2 sekalian.

Saya tidak akan banyak bicara pada "Tulisan Pertama" ini.. dan saya mengucapkan selamat menyaksikan dan membaca.. :)

Best Regards,

Admin Sittin